Speaker
Description
Artikel ini bertujuan untuk mengetahui korelasi antara perkembangan Labuan Bajo sebagai destinasi pariwisata prioritas dengan motivasi mahasiswa untuk mengikuti matakuliah BIPA pada Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Universitas Katolik Indonesia Santu Paulus Ruteng. Obyek kajian dalam artikel ini adalah 52 mahasiswa yang memprogramkan matakuliah BIPA pada semester ganjil tahun akademik 2024/2025. Kuesioner dibagikan kepada seluruh mahasiswa unuk mengetahui motivasi memprogramkan matakuliah BIPA, sementara jawaban terhadap korelasi antara berkembangnya destinasi wisata Labuan Bajo dengan minat mempelajari BIPA diperoleh melalui wawancara mendalam terhadap 6 orang mahasiswa. Berdasarkan hasil penelitian ini diketahui bahwa mahasiswa perkembangan Labuan Bajo sebagai destinasi wisata prioritas tidak berpengaruh secara signifikan terhadap pemilihan mata kuliah ini. Mahasiswa mempelajari BIPA untuk memperoleh keterampilan dalam kewirausahaan Bahasa yang berhubungan dengan peluang kerja pada industry kreatif.
Kata Kunci: BIPA, mahasiswa, pariwisata